Tiket Kereta Api Stasiun Karawang - Kebumen
Informasi Stasiun Karawang
Stasiun Karawang adalah stasiun kereta api yang berada di Nagasari, Karawang, Jawa
Barat. Stasiun ini berada di bawah pengelolaan Daerah Operasi I Jakarta, dengan
klasifikasi stasiun kelas II. Stasiun Karawang dilengkapi infrastruktur mumpuni berupa
4 jalur rel dan 3 peron stasiun. Dibangun sejak 1898, Stasiun Karawang masih
beroperasi melayani banyak rute-rute perjalanan kereta api, terutama rute yang akan
menuju atau berasal dari Kota Jakarta. Selain rute perjalanan kereta api jarak jauh,
di stasiun ini terdapat pula rute-rute lokal seperti rute komuter lokal mengarah ke
Cikampek dan Purwakarta - yang kemudian dapat bersambung ke Bandung.
Lokasi: Jalan Arif Rahman Hakim, Karawang, Jawa Barat
Informasi Stasiun Kebumen
Stasiun Kebumen adalah stasiun kereta api yang berada di Desa Panjer, Kabupaten
Kebumen, Jawa Tengah. Stasiun ini berada di bawah naungan Daerah Operasi V
Purwokerto, dengan klasifikasi stasiun kereta api kelas I. Stasiun ini melayani berbagai
kelas layanan rute perjalanan kereta api, mulai dari ekonomi, bisnis, hingga
eksekutif. Lokasi Stasiun Kebumen berdekatan dengan RSUD Kebumen dan Markas
Kodim. Jalur ini dilengkapi dengan fasilitas infrastruktur berupa 3 jalur rel kereta api
dan 4 peron stasiun.
Lokasi: Jalan Stasiun Kebumen, Panjer, Kebumen, Jawa Tengah